Review : Azarine Hydrasoothe Sunscreen Gel SPF 45 PA ++++

Hai Teman-Teman,

Seperti halaman sebelumnya kali ini aku akan mereview sunscreen sejuta umat atau sunscreen yang kebanyakan orang sudah pakai. Sunscreen ini juga termasuk sunscreen favorit aku. Berikut reviewnya:

Klaimnya adalah dengan tekstur gel yang dingin, ringan, mudah meresap dan tidak whitecast. Memiliki kandungan Royal Jelly, Aloe Vera, Green Tea,Resveratrol yang dapat menutrisi kulit, melembabkan, menenangkan dan melindungi kulit dari sinar matahari dengan SPF 45 PA ++++.

Komposisinya : Aqua, Glycerin, Propanediol, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Butyl Methoxydibenzoylmethane, Aloe Barbadensis Juice Extract, Polymethyl Methacrylate, Portulaca Oleracea Extract, Sodium Hyaluronate, Resveratrol, Cucumis Sativus Fruit Extract, Camellia Sinensis Extract, Punica Granatum Fruit Extract, Phenoxyethanol, Octocrylene, Butylene Glycol, Sodium Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, Royal Jelly, Picea Abies Extract, Allantoin, Xanthan Gum, Panthenol, Disodium EDTA, Lecithin.

Azarine Hydrasoothe Sunscreen Gel SPF 45 PA ++++

Azarine Hydrasoothe Sunscreen Gel SPF 45 PA ++++

Azarine Hydrasoothe Sunscreen Gel SPF 45 PA ++++

Packagingnya berbentuk tube warna hijau dengan dominan warna tulisan putih dan hitam.

Sesuai dengan klaimnya memiliki tekstur gel yang ketika diaplikasikan ada rasa coolingnya, mudah meresap, tidak lengket, ringan, tidak lengket dan tidak meninggalkan whitecast. Hasil akhirnya menurutku lebih ke matte jadi kurang melembabkan kalau di kulitku dan ketika ditimpa dengan makeup tidak peeling. Sunscreen ini bebas alhokol, tidak mengandung silicone, dan fungal acne friendly.

Untuk harganya sekitar Rp. 65.000/50 ml.

Oke sampai disini ya, sampai bertemu lagi.

Happy Nice Day Teman-Teman 🙂

Komentar