Review : TIA’M Vita A Anti-Wrinkle Moisturizer dan TIA’M Vita A Bakuchiol Firming Eye Cream
Hai Teman-Teman,
Kali ini aku akan mereview 2 produk sekaligus dari TIA’M
yaitu Vita A Anti-Wrinkle Moisturizer dan Vita A Bakuchiol Firming Eye Cream.
Sebelumnya 2 produk ini merupakan hadiah dari kerabatku untuk aku coba. Kita
mulai saja reviewnya ya
TIA’M Vita A Anti-Wrinkle Moisturizer
Klaimnya adalah sebagai pelembab atau moisturizer anti
penuaan dengan mengatasi garis-garis halus, dan kerutan sekaligus mengencangkan
kulit.
Key Ingredients :
- Sunflower Seed Oil : menghidrasi kulit dan sebagai antioksidan pada kulit.
- Hydrolyzed Collagen (Fish Collagen) : mengurangi kerutan, meningkatkan elastisitas kulit, dan menghidrasi
- Retinyl Palmitate : memperlambat tanda-tanda penuaan, memperbaiki kulit, melindungi dari sinar UV
- Black Currant Fruit Extract : memperbaiki kulit kering, rusak dan anti inflamasi
- Adenosine : mengurangi kerutan dan menghaluskan kulit.
Komposisinya : Water, Butylene Glycol, Helianthus Annuus
(Sunflower) Seed Oil, Glycerin, Cetearyl Alcohol, Dimethicone, 1,2-Hexanediol,
Betaine, Hydrolyzed Collagen, Retinyl Palmitate (5,550ppm), Tocopherol, Arachis
Hypogaea (Peanut) Oil, Cetearyl Olivate, Sorbitan Olivate, Polysorbate 60,
Panthenol, Ethylhexlglycerin, Tocopheryl Acetate, Allantoin, Hydroxyethyl
Acrylate/Sodium Acryloyyldimethyl Taurate Copolymer, Limonene, Citrus Aurantium
Bergamia (Bergamot) Fruit Oil,Adenosine, Linalool, Citral, Ribes Nigrum (Black
Currant) Fruit Extract, Yeast Extract, Lactobacillus Ferment, Xantham Gum.
Packagingnya berbentuk botol pump yang kokoh karena tidak
mudah pecah dengan warna dominan putih dan hijau.
Memiliki tekstur cream yang sedikit cair, mudah di blend
cuma membutuhkan waktu untuk meresap ke kulit dan terasa sedikit berminyak. Aku
kurang suka dengan aromanya karena menurutku produk ini memiliki aroma yang
aneh. Untuk pemakaian di minggu pertama ada beberapa jerawat yang muncul di
bagian dahi dan pipi tapi untuk di minggu selanjutnya aman. Aku memakai produk
ini hanya dimalam hari saja karena ketika aku coba memakai produk ini di pagi
atau siang hari dan beraktivitas wajahku jadi lebih berminyak terutama di
bagian Tzone tapi ketika dipakai di malam hari produk ini sangat bagus untuk
melembabkan hingga pagi hari (walaupun produk ini sedikit berminyak jadi bisa
menempel di bantal) dan setelah beberapa minggu pemakaian wajahku jadi lebih
kencang. Jadi untuk yang memiliki kulit yang berminyak aku kurang
merekomendasikan produk ini.
TIA’M Vita A Bakuchiol Firming Eye Cream
Klaimnya adalah mengencangkan dan melembabkan area mata.
Key ingredients :
- Retinyl Palmitate : memperlambat tanda-tanda penuaan, memperbaiki kulit, melindungi dari sinar UV
- Bakuchiol : mengencangkan kulit, memperlambat tanda-tanda penuaan, menghidrasi, dan mengatasi kulit kusam
- Peptide complex : merangsang pembentukan kolagen, mengencangkan kulit, dan memperlambat tanda-tanda penuaan
Komposisinya : Water, Glycerin, Butylene Glycol, Helianthus
Annuus (Sunflower) Seed Oil, 1,2-Hexanediol, Hydrolyzed Collagen (10,000Ppm),
Palmitic Acid, Carbomer, Arginine, Stearic Acid, Cetearyl Olivate, Betaine,
Bakuchiol (3,000Ppm), Retinyl Palmitate (2,775Ppm), Arachis Hypogaea (Peanut)
Oil, Sorbitan Olivate, Tocopheryl Acetate, Panthenol, Hydroxyethyl
Acrylate/Sodium Acryloyldimethyl Taurate Copolymer, Allantoin, Sodium
Polyacrylate, Sodium Hyaluronate, Adenosine, Limonene, Citrus Aurantium
Bergamia (Bergamot) Fruit Oil, Xanthan Gum, Linalool, Myristic Acid,
Tocopherol, Copper Tripeptide-1, Palmitoyl Pentapeptide-4, Acetyl
Hexapeptide-8, Palmitoyl Tripeptide-1, Palmitoyl Tetrapeptide-7.
Packagingnya seperti eye cream pada umumnya yaitu tube
bewarna bewarna putih dengan tutup dan hiasannya bewarna hijau.
Memiliki tekstur cream dan mudah di blend cuma seperti
moisturizernya sebelumnya eye cream ini membutuhkan waktu untuk meresap. Untuk
aromanya sebenernya menurutku mirip seperti moisturizernya cuma aromanya lebih
baik eye creamnya karena ada aroma jeruknya. Ketika sudah meresap eye cream ini
terasa ringan, melembabkan daerah mata dengan baik, dan ada sensasi coolingnya.
Untuk mengencangkan area mata belum terlihat dan karena produk berfokus untuk
mengencangkan dan melembabkan area mata jadi eye cream ini tidak mengatasi mata
pandaku.
Oke sampai disini ya, sampai bertemu lagi.
Happy Nice Day Teman-Teman ♥ 🙂
Komentar